Skip to main content
Berita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Dibaca: 14 Oleh 12 Agu 2021Tidak ada komentar
Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

kalsel.bnn.go.id, Banjarmasin – Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Kalsel melaksanakan Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin, di Aula 1 Kantor BNNP Kalsel, Kamis, 12/8/21.

Kegiatan Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin ini dibuka oleh Kepala BNNP Kalsel, Drs. Jackson Lapalonga, M.Si.di dampingi Koordinator Bidang P2M Iskandar Adam, S.K.M., M.M.

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Kemudian dilanjutkan dengan paparan materi oleh Subkoordinator Sie Dayamas Bidang P2M BNNP Kalsel, Rakhmadiansyah, S.Kep., mengenai Pendidikan Anti Narkoba.

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Selanjutnya paparan materi dari Dinas Pendidikan Prov. Kalsel, Heri Alfian, S.Pd., yang memaparkan materi mengenai Sekolah Bersih Narkoba. Beliau menyampaikan bahwa kejahatan narkoba menimbulkan kerugian yang sangat besar dari segi kesehatan, sosial ekonomi, keamanan, dan hilangnya generasi bangsa (lost generation) di masa depan.

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Narasumber terakhir oleh Narasumber dari Stikes ISFI Banjarmasin, Apt. Alexxander, M.Sc., yang menyampaikan mengenai Remaja dan Narkoba.

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Beliau menyampaikan pergaulan dan gaya hidup pelajar dipengaruhi oleh proses perkembangan psikologis dimasa remajanya, adanya periodisasi perkembangan remaja yang menentukan kematangan remaja sehingga mampu memilih pergaulan yang baik bagi dirinya, perkembangan psikologis ini membutuhkan peran orangtua/sahabat/guru yang biasa diajak sharing tentang problematika remaja.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi/tanya jawab dengan peserta kegiatan.

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

Pelatihan Softskill di SMP dan SMU Sederajat pada SMAN 4 Banjarmasin

HUMAS BNN PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

Instagram: @infobnn_prov_kalsel

Facebook Fan Page: Bnnp Kalsel

Twitter: @bnnpkalsel

Youtube: BNNP Kalsel

#WarOnDrugs

#IndonesiaBersinar

#BersihNarkobaBersihCovid19

#DalasHangitKadaNarkoba

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel